Workshop Strategi Penulisan Proposal Penelitian Doktoral Ilmu Komputer

Dalam rangka memberikan motivasi bagi dosen bidang IT di Jawa Barat untuk studi lanjut  S3, Departemen Ilmu Komputer FMIPA IPB  bekerjasama dengan APTIKOM Provinsi Jawa Barat melaksanakan PPM Series: Workshop Strategi Penulisan Proposal Penelitian Doktoral Ilmu Komputer secara daring melalui aplikasi Zoom pada Sabtu, 6 Maret 2021. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Aptikom Provinsi Jawa Barat, Prof. Dr. Ir. H. Eddy Jusuf Sp, M.Si., M.Kom  dan dibuka oleh Ketua Departemen Ilmu Komputer FMIPA IPB, Dr. Sony Hartono Wijaya, S.Kom, M.Kom.  Narasumber dalam kegiatan ini adalah dosen Departemen Ilmu Komputer FMIPA IPB yaitu Prof. Dr. Imas Sukaesih Sitanggang, S.Si, M.Kom, materi yang disampaikan adalah Urgensi Studi Lanjut Doktoral Ilmu Komputer, dan Dr.Eng. Heru Sukoco, S.Si.,M.T, materi yang disampaikan adalah SistematikaProposal Penelitian Doktoral Ilmu Komputer. Pemateri lainnya adalah mahasiswa Program S3 Ilmu Komputer yaitu Asep Mahpuddin, M.Kom, Dinar Ajeng Kristiyanti, M.Kom dan Solikin, S.Si.,MT. Kegiatan ini diikuti oleh 246 dosen bidang IT di Jawa Barat. Kegiatan ini juga sisiarkan secara langsung pada kalan youtube Departemen Ilmu Komuter IPB University pada alamat: ipb.link/ilkom-ipb-yt