Seleksi Duta Institut 2018


Departemen Ilmu Komputer mencari 1 orang mahasiswa dan 1 orang mahasiswi untuk diajukan sebagai Calon Duta Fakultas Tahun 2018 (Angkatan Keempat).

Persyaratan: berprestasi dan sanggup bekerja keras, penuh pengabdian dan tanggung jawab, serta dapat bekerja sama, bahu-membahu untuk mengemban amanah sebagai Duta Institut IPB yang baik.

Tugas: melaksanakan tugas promosi institut dalam bentuk fasilitas kunjungan SMA ke IPB, pameran IPB dan kunjungan promosi ke daerah-daerah, membantu menyukseskan kegiatan-kegiatan institut, menjaga citra diri institut dalam berbagai kesempatan.

Keuntungan: Pelatihan soft skills (public speaking, manner, dan lain-lain), kesempatan dalam mempromosikan IPB di berbagai sekolah dan kegiatan, dan atribut Duta Institut

Pendaftaran dapat dilakukan dengan mengirimkan riwayat hidup ke email asfarian@apps.ipb.ac.id paling lambat hari Sabtu, 28 April 2018, pukul 16.00 WIB. Seleksi di tingkat fakultas akan dilaksanakan di pekan pertama bulan Mei.