Summer Course Data mining on Air Pollution Modelling as Impacts of Forest Fires (MAPFire) telah dilaksanakan pada 1 sampai dengan 6 Oktober 2018 di Kampus IPB. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Departemen Ilmu Komputer FMIPA IPB, Fakultas Kehutanan IPB bekerjasama dengan School of Earth and Environment, University of Leeds. Peserta kegiatan ini terdiri dari mahasiswa pascasarjana, dosen dan peneliti yang tertarik dan atau sedang melakukan penelitian dalam bidang kebakaran hutan dan lahan (karhutla) serta polusi udara akibat karhutla di Indonesia. Peserta berasal dari dalam dan luar negeri, dengan rician sebagai berikut 9 orang mahasiswa pascasarjana dari perguruan tinggi di Malaysia, Thailand, Phillipines, Vietnam dan Brunei Darussalam, 8 orang dosen dari perguruan tinggi di pulau Jawa, Sumatra, Kalimantan dan Sulawesi serta 11 orang mahasiswa pascasarjana dan dosen di IPB. Narasumber dan pengajar dalam Summer Course MAPFire 2018 berasal dari berbagai institusi dalam dan luar negeri yaitu School of Earth and Environment, University of Leeds, Regional Fire Resource Center, Directorate of Forest and Land Fire Control, Ministry of Environment and Forestry, Indonesian National Institute of Aeronautics and Space, Faculty of Forestry, Bogor Agricultural University and Computer Science Department, Faculty of Mathematic and Natural Sciences, Bogor Agricultural University.
Topik yang diberikan dalam Summer Course MAPFire 2018 mencakup Air Pollution Modelling as Impacts of Forest Fires, Regional air pollution modelling, Air pollution modelling using WRF-chem and Python, Introduction to Data mining, Exploring and visualization pollution datasets using R, Basic Techniques on Data mining, Generating haze and pollution datasets using HYSPLIT and R, Partitioning and density-based clustering methods, Clustering pollutant concertation using R, Introduction to classification methods, dan Classification haze dispersion dataset using R. Topik-topik tersebut disampaikan dalam beberapa kegiatan yaitu General Lecture yang dilaksanakan pada 1 Oktober 2018, Conceptual Lecture, Hands-on Practical, Field excursion, Independent task dan Project presentation. Field excursion dilakukan dengan mengunjungi Indonesian Agency for Meteorology, Climatology and Geophysics and Ministry of Environment and Forestry pada 3 Oktober 2018. Jumlah total jam pelaksanaan semua kegiatan dalam Summer Course MAPFire 2018 adalah 60 jam. Total kredit yang diperoleh peserta dari summer course ini dapat ditransfer ke mata kuliah Topik dalam Data mining Terapan (KOM631) yang ditawarkan kepada mahasiswa Pascasarjana IPB khususnya mahasiswa Magister Ilmu Komputer FMIPA.