Pemusatan Latihan Nasional Tahap III Tim Olimpiade Komputer Indonesia 2015

IMG_20150509_162613_HDR

Departemen Ilmu Komputer, FMIPA, IPB menjadi tuan rumah Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) Tahap III Tim Olimpiade Komputer Indonesia 2015 yang diadakan sejak 23 April 2015 hingga 9 Mei 2015. Pelatnas III akan memilih empat siswa terbaik yang akan mewakili Indonesia di ajang International Informatics Olympiad 2015 yang akan dilaksanakan di Kazakhstan pada tanggal 26 Juli – 2 Agustus 2015.

Pada pelatihan yang diselenggarakan selama hampir tiga minggu ini, peserta dibekali dengan beragam algoritme tingkat lanjut dan harus melewati kuis dan simulasi utuk meningkatkan kemampuan pemrograman peserta. Pelatihan diakhiri dengan keikutsertaan peserta sebagai wakil Indonesia dalam Asia-Pacific Informatics Olympiade yang dilaksanakan pada tanggal 9 Mei 2015.

Berdasarkan hasil evaluasi, empat besar Tim Olimpiade Komputer Indonesia 2015 yang akan mewakili Indonesia di IOI 2015 ialah:

  1. Michael Wibawa, SMA Kanisius Jakarta
  2. Muhammad Ayaz Dzulfikar, SMA YP Vidya Dahana Patra Bontang
  3. Stacia Edina Johanna, SMA Petra 3 Surabaya
  4. Agus Sentosa Hermawan, SMA Petra 2 Surabaya

Keempat siswa terbaik tersebut akan mengikuti Pelatnas IV yang rencananya akan diadakan di Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Indonesia.

Semoga perjuangan mereka akan mendapatkan hasil yang maksimal. Go Get Golds!